Selasa, 16 Oktober 2012

4 Alasan Kenapa Kita Harus Punya Bisnis?


Mungkin, pertanyaan seperti ini pernah muncul di benak Anda, dan bisa jadi jawaban yang Anda temukan samar atau tidak jelas. Kebanyakan itu terjadi  karena kita memang tidak tahu atau tidak mau tahu lebih jauh. Terlebih bagi yang masih sekolah/kuliah, yang penting, sekolah selesai, cari kerja yang bagus dan punya gaji besar. Padahal punya bisnis itu penting, meski kita sudah bekerja. Kebanyakan ini yang jadi alasannya:

1. Tidak ada yang tau kapan Anda pensiun atau dipensiunkan

Sangat klasik, padahal pensiun itu bisa di usia muda atau di usia normal pensiun, bisa pensiun sendiri atau dipensiunkan perusahaan. Terbayangkah, lagi enak kerja tiba-tiba gaji hilang dan kita tidak punya sumber pengganti gaji. Nah di sinilah pentingnya punya bisnis!

2. Pengurangan pegawai sering jadi solusi ketika kondisi perusahaan susah

Ini yang paling ribet, kita bisa kehilangan pekerjaan karena perusahaan perlu mengurangi biaya operasional, padahal kita sudah loyal. Hasilnya gaji hilang dan obatnya hanya satu, uang pengganti gaji dari bisnis yang dijalani.

 3. Bisnis tidak bisa langsung menghasilkan uang

Bisnis sampai bisa menghasilkan uang itu butuh waktu dan ketekunan, persis seperti memelihara tanaman, dari kecil sampai besar disayang0sayang. Karena bisnis untuk berkembangnya butuh waktu, makanya mulai dari sekarang harus punya bisnis, jadi istilahnya “sedia payung sebelum hujan”.

 4. Pengangguran semakin banyak

Sekarang saingan semakin banyak disisi lain lapangan pekerjaan belum tentu tersedia. Sedih juga ya, ketika jaman sekolah susah terus ketika selesai sekolah malah sulit mencari pekerjaan. Makanya berbisnis bisa menjadi satu solusi mandiri untuk masyarakat kita karena membuka lapangan kerja baru. Kita bisa mengembangkan diri dan ikut membantu orang lain juga, jadi double manfaatnya.

 So, bagaimana dengan Anda, sudahkah terpikir ingin punya bisnis? Atau
 malah sudah menjalankan bisnis?


Sumber : http://ow.ly/evtiM

0 komentar:

Posting Komentar